Senin, 25 Mei 2009

"Duel Maut" Pelajar seJabodetabek

(Minutes of Metrology Challenge! 2009)

Puslit KIM LIPI (Pusat Penelitian Kalibrasi, Instrumentasi, Metrologi LIPI) sebagai lembaga yang berkompetensi di bidang metrologi memiliki kewajiban untuk menyebarluaskan pemahaman tentang metrologi ke berbagai lapisan masyarakat. Untuk menunjang kegiatan penyebarluasan informasi mengenai metrologi, maka Puslit KIM LIPI telah menyelenggarakan kegiatan ilmiah pada tanggal 20 Mei 2009 yang bernama Metrology Challenge! 2009, bertempat di Ruang Seminar Lt. 3 Puslit KIM-LIPI.

Kegiatan ini diikuti oleh 23 SMA dari wilayah Tangerang, Jakarta dan Depok yang masing-masing mengirimkan satu tim yang terdiri dari 3 orang siswa/siswi. Kegiatan Metrology Challenge! 2009 ini adalah kegiatan kedua setelah di tahun 2006, Puslit KIM LIPI menyelenggarakan kegiatan serupa yang ditujukan bagi siswa-siswi SMA se-Tangerang dan mendapat respon positif dari masyarakat.


Adapun tujuan dari kegiatan Metrology Challenge! 2009 ini diadakan adalah :

  1. Memberikan pemahaman ke siswa-siswi di SMA se-Jabodetabek tentang urgensi metrologi dalam kehidupan sehari-hari.
  2. Memperluas dan menambah wawasan kemetrologian untuk siswa-siswi SMA se-Jabodetabek.
  3. Sebagai sarana untuk meningkatkan kerjasama dan komunikasi antara akademisi, industri dan peneliti, terutama dalam bidang metrologi dan kalibrasi.
  4. Kegiatan ini ditujukan untuk memperingati Hari Metrologi Dunia yang jatuh pada tanggal 20 Mei.

Kegiatan ini berisikan beberapa tahapan, antara lain:

Technical Meeting, untuk memberi gambaran kepada guru-guru tentang ketentuan-ketentuanumum lomba dan materi soal yang diperlombakan. Acara technical meeting ini dilaksanakan pada tanggal 14 Mei 2009 di Puslit KIM LIPI.


Tes tertulis, untuk mengetahui kemampuan dan pemahaman siswa SMA tentang metrologi secara umum dan mereview beberapa topik yang terdapat dalam kurikulum mata pelajaran Fisika

Tes praktek menggunakan alat, untuk mengenalkan kepada siswa SMA tentang pengukuran dan hal-hal yang terkait dengan kebenaran dalam pengukuran.

Seminar singkat tentang metrologi, untuk memberi gambaran kepada audience (baik siswa SMA maupun guru-guru) tentang pentingnya metrologi dalam kehidupan sehari-hari

Presentasi produk dan kegiatan KIM LIPI, memberikan informasi kepada guru-guru tentang aktivitas-aktivitas yang dilakukan oleh KIM LIPI seperti pengadaan pelatihan, jasa kalibrasi, dan lain sebagainya.

Pemutaran film dan kunjungan laboratorium, untuk memberikan informasi tentang fasilitas dan kemampuan yang dimiliki oleh KIM LIPI.

Doorprice atau kuis tentang metrologi dan KIM LIPI.
Materi soal tes tertulis adalah metrologi, besaran dan satuan, soal kompetensi seperti suhu, dimensi, kelistrikan (rangkaian listrik), massa (gaya dan tekanan), radiofotometri (cahaya dan optik) dan akustik (bunyi).
Materi soal tes praktek adalah suhu (penggunaan termometer), kelistrikan (DVM), dimensi (jangka sorong), massa (timbangan elektronik) dan soal gabungan.

23 tim sekolah mengikuti tes tertulis yang berisi 60 soal dalam waktu 1 jam. 5 peserta dengan nilai tertinggi dan waktu penyelesaian soal lebih singkat memperoleh kesempatan untuk mengikuti tes praktek.

Pemenang lomba adalah peserta dengan jumlah skor tertinggi pada tes tertulis dan praktek.
Keputusan juri tidak dapat diganggu gugat.

Lomba ini diikuti oleh 23 SMA yang berasal dari Jakarta, Tangerang, Bogor dan Depok. Masing-masing sekolah mengirimkan maksimal 5 orang yang terdiri dari 3 orang siswa/i peserta lomba, guru pendamping dan kepala sekolah. Daftar SMA yang mengikuti lomba adalah sebagai berikut ini:

  1. SMAN 63 Jakarta
  2. SMAN 12 Jakarta
  3. SMAN 4 Depok
  4. SMAN 2 Tangerang
  5. SMAN 33 Jakarta
  6. SMA BI Madania Parung Bogor
  7. SMAN 75 Jakarta
  8. SMAN 5 Depok
  9. MAN Insan Cendekia Tangerang
  10. SMAN 47 Jakarta
  11. SMAN 1 Pamulang
  12. SMAN 6 Jakarta
  13. SMAN 1 Ciputat
  14. SMAN 9 Tangerang
  15. SMAN 1 Cisauk Tangerang
  16. SMAN 1 Serpong Tangerang
  17. SMAN 70 Jakarta
  18. SMAN 3 Tangerang
  19. SMAN 2 Cisauk Tangerang
  20. SMAN 29 Jakarta
  21. SMAN 35 Jakarta
  22. SMAN 24 Jakarta
  23. SMAN 6 Ciputat

Kegiatan ini dimulai pukul 09.00 – 16.00 WIB. Secara keseluruhan, acara lomba berlangsung tepat waktu dan seluruh mata acara dapat dilaksanakan sesuai alokasi waktu yang tersedia.

Secara umum pelaksanaan tes tertulis berjalan dengan lancar dan setiap peserta mampu menyelesaikan soal lebih baik dari alokasi waktu yang disediakan. Perolehan nilai setiap peserta juga menunjukkan hasil yang memuaskan. Adapun 5 tim yang berhak mengikuti tes praktek adalah sebagai berikut :

1. SMAN 1 Cisauk Serpong Tangerang

2. MAN Insan Cendekia, Serpong

3. SMAN 47 Jakarta

4. SMAN 2 Tangerang

5. SMAN 3 Tangerang


Sedangkan pelaksanaan tes praktek juga tidak kalah menarik. Berdasarkan pemantauan panitia, setiap peserta memiliki pengetahuan yang cukup dalam hal penggunaan alat. Nilai yang diperoleh oleh masing-masing peserta juga berada dalam rentang nilai yang saling berdekatan.

Pemenang lomba adalah peserta yang memiliki nilai tertinggi pada tes tertulis dan praktek. Berdasarkan keputusan dewan juri, peserta yang berhak memperoleh juara adalah sebagai berikut :

Juara 1 : MAN Insan Cendekia dengan total nilai 70,7

Juara 2 : SMAN 3 Tangerang dengan total nilai 68,3

Juara 3 : SMAN 2 Tangerang dengan total nilai 67,4

Adapun SMA 47 Jakarta dan SMAN 1 Cisauk Serpong Tangerang masing berada pada urutan 4 dan 5 dengan perolehan nilai 62,5 dan 60,7.

Masing masing juara berhak mendapatkan hadiah berupa :

Juara 1: uang senilai 4 juta rupiah, piala bergilir, piala tetap dan sertifikat

Juara 2: uang senilai 2,5 juta rupiah, piala tetap dan sertifikat

Juara 3: uang senilai 1,5 juta rupiah, piala tetap dan sertifikat

Juara 4 dan 5: souvernir menarik dan sertifikat


Seluruh peserta dan guru pendamping berhak mendapatkan sertifikat kegiatan.

Untuk selanjutnya informasi mengenai kegiatan ini akan kami sampaikan ke BIPM, sebuah biro internasional mengenai takaran dan timbangan yang bermarkas di Paris, Perancis, dalam rangka mensukseskan penyebarluasan informasi mengenai Hari Metrologi Dunia, yang jatuh setiap tanggal 20 Mei.

Peserta dan perwakilan guru-guru SMA menunjukkan sikap positif terhadap kegiatan yang disajikan dalam Metrology Challenge! 2009 ini. Hal ini dipandang relevan dan berguna untuk diterapkan dalam meningkatkan potensi yang dimiliki oleh masing-masing peserta.

Secara umum, peserta cukup terbuka dalam menilai tingkat kesulitan yang dihadapi ketika mengerjakan soal tes tertulis maupun praktek. Sehingga peserta masih membutuhkan kesempatan untuk mengeksplorasi lebih dalam tentang ilmu metrologi di masing-masing sekolah serta menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.

Secara keseluruhan, panitia menilai bahwa acara semacam ini sangat memberi manfaat tidak hanya bagi siswa/i peserta lomba namun juga bagi para guru pendamping. Hal ini tercermin dari testimonial yang mereka sampaikan melalui momen acara kesan dan pesan selama kegiatan berlangsung. Bagitu pula dengan hasil investigasi terhadap lembar saran dan masukan acara yang panitia bagikan ke seluruh audience.

Selanjutnya, panitia berupaya untuk mendorong pimpinan Puslit KIM LIPI untuk dapat menjadikan ajang kegiatan ini terselenggarakan secara rutin setiap tahun. Sehingga harapan untuk membentuk generasi cerdas untuk metrologi Indonesia segera terbentuk. Mudah-mudahan dengan komitemen baik ini, kegiatan Metrology Challenge! 2009 dapat dijadikan wadah yang representatif untuk mendulang prestasi bagi generasi penerus bangsa demi terciptanya sebuah visi bersama yakni Indonesia bermartabat dengan metrologi yang handal.

Panitia Metrology Challenge! 2009 berkomitmen untuk menjadikan pertemuan dan ajang lomba ini sebagai wadah awal membangun komunikasi efektif dengan seluruh peserta lomba yang berasal dari SMA-SMA se-Jadebotabek. Komunikasi ini ingin terus kami rajut sehingga kedepan wadah ini dapat dijadikan cikal bakal pembentukan komunitas metrologi di kalangan siswa/i SMA. Oleh karena itu, bagi kami, mempertahankan relasi adalah suatu keharusan. Sehingga melalui ajang ini, kami memperkenalkan sebuah media komunikasi yang dapat dijadikan komunikasi antar panitia, sekolah, guru dan jajaran pimpinan Puslit KIM LIPI. Media itu kami tuangkan dalam sebuah website bernama http://mc2009.lipi.go.id

Melalui website ini, panitia memberikan segala informasi terkait dengan pelaksanaan lomba pada tanggal 20 Mei yang lalu, foto-foto kegiatan dan kumpulan soal tes tertulis dan praktek yang dapat digunakan pihak sekolah dan siswa/i mengenal lebih dalam tentang bidang metrologi. Serta hal-hal teknis tentang kebenaran sebuah pengukuran, yang informasi tersebut tidak dapat tersampaikan pada saat acara berlangsung dikarenakan keterbatasan waktu kegiatan. Hal lain yang tak kalah penting adalah informasi mengenai peliputan yang dilakukan oleh wartawan media dalam upaya membantu penyebarluasan kegiatan ini.

Mudah-mudahan media ini dapat berkiprah secara efektif, guna menciptakan tujuan besar yang telah kami usung dalam latar belakang kegiatan Metrology Challenge! 2009 kali ini.

Link berita:


http://korantempo.com/korantempo/koran/2009/05/22/Ilmu_dan_Teknologi/krn.20090522.165843.id.html

http://edukasi.kompas.com/read/xml/2009/05/20/16352260/LIPI.Gelar.Metrology.Challenge.2009

http://edukasi.kompas.com/read/xml/2009/05/20/21030936/quottawuran.metrologiquot.man.insan.cendekia.juara.satu.

http://beritapendidikan.com/mod.php?mod=publisher&op=viewarticle&cid=12&artid=1594

http://edukasi.kompas.com/read/xml/2009/05/20/18020443/lima.sma.tawuran.di.metrology.challenge.2009

1 komentar:

BBO mengatakan...

karena disebabkan beban kerja ada, tulisan ini baru dipublikasikan dalam blog ini.